Rabu, Oktober 30, 2019

Aplikasi SehatQ Layanan Kesehatan di Era Digital


Dalam hidup, kesehatan merupakan hal yang utama. Dengan kondisi tubuh dan jiwa yang sehat maka kita bisa menjalani rutinitas, aktifitas dan berkarya dengan maksimal. Oleh karena itu wajib kiranya untuk selalu menjaga dan memantau kesehatan tubuh secara rutin dan teratur.

Namun yang dirasakan oleh sebagian orang adalah sulitnya untuk mendapatkan akses layanan kesehatan atau informasi kesehatan yang dibutuhkan. Meskipun pemerintah sudah meluncurkan program layanan kesehatan yang menyasar semua lapisan masyarakat, namun masih terdapat kendala-kendala pada saat ingin mendapatkan kebutuhan layanan kesehatan.

Misalnya saja seperti susahnya untuk berkonsultasi ke dokter, padatnya jadwal praktek dokter, dan lain sebagainya. Belum lagi akses untuk menuju Rumah sakit atau tempat praktek dokter yang jauh dan macet.

Atas dasar inilah mungkin menjadikan seseorang terlambat untuk mengetahui kondisi kesehatannya sendiri, dan berimbas pula pada telatnya perawatan yang diterimanya. Silahkan baca juga SehatQ.cm : kenali dan cegah penyakit stroke.

Aplikasi SehatQ

Berangkat dari kondisi yang demikian, SehatQ meluncurkan aplikasi mobile untuk memberikan layanan kesehatan bagi siapa saja. Aplikasi ini bisa didapatkan secara gratis di Google Playstore bagi kamu pengguna smartphone Android atau di App Store bagi pengguna iOS.

Dengan menggunakan aplikasi SehatQ maka apapun kebutuhan kesehatan baik informasi maupun layanan bisa didapatkan pengguna dengan mudah dan cepat. Hal tersebut sesuai dengan konsep yang diterapkan SehatQ yaitu sehat dalam genggaman.

Banyak fitur dan manfaat yang bisa didapatkan ketika menggunakan aplikasi SehatQ, oleh karena itu jika kamu belum memiliki aplikasinya bisa segera memasangnya pada smartphone kamu. Apa saja sih yang ditawarkan oleh aplikasi layanan kesehatan SehatQ ini, mari kita intip bersama.

Fitur Aplikasi SehatQ

Sebelum aplikasi SehatQ diluncurkan, sebenarnya layanan kesehatan ini bisa diakses melalui situs resminya yaitu di www.sehatq.com.

Aplikasi ini hampir mirip dengan aplikasi yang sebelumnya sudah pernah dibahas disini yaitu aplikasi Halodoc. Pada SehatQ.com memuat banyak sekali artikel kesehatan, obat-obatan, dan gaya hidup sehat yang tentunya sangat bermanfaat untuk kita semua sebagai bahan pengetahuan dan wawasan. Dengan bertambahnya pengetahuan dan wawasan kita seputar dunia kesehatan maka akan semakin peduli terhadap kesehatan kita dan orang-orang di sekeliling kita.


Selain itu juga kita akan mengerti tindakan apa yang harus diambil ketika suatu saat merasakan keluhan-keluhan atau merasakan badan kurang fit.

Layanan yang sering diakses pada situs www.sehatq.com ini salah satunya adalah fitur chat dokter yang mana bisa mengubungkan langsung ke dokter melalui chat untuk berkonsultasi masalah kesehatan.

Berangkat dari sinilah kemudian diluncurkan aplikasi SehatQ agar layanan kesehatan bisa didapatkan secara mobile sehingga memudahkan masyarakat dalam mendapatkan akses kesehatan.

Nah agar lebih familiar lagi dengan aplikasi SehatQ ini, marilah kita kenali fitur dan layanan kesehatan yang diberikan yaitu :

1. Tanya Dokter

Dengan menggunakan aplikasi SehatQ memungkinkan kamu untuk bisa berkonsultasi dengan dokter secara langsung tanpa harus ketemu terlebih dahulu. Dengan memanfaatkan fitu tanya dokter kamu bisa mengubungi dokter yang sesuai dengan keluhan yang kamu rasakan.

Terdapat ribuan dokter yang terdiri dari dokter umum dan juga dokter spesialis seperti spesialis anak, spesialis kandungan, spesialis bedah, spesialis kulit, spesialis gigi, dan bidang spesialis lainnya.

Konsultasi dengan dokter tidak harus menunggu sakit bertambah parah karena seperti kata pepatah populer yaitu lebih baik mencegah daripada mengobati. Oleh karena itu jangan sungkan-sungkan untuk langsung tanya dokter terkait keluhan kesehatan yang kamu rasakan meskipun itu tergolong ringan seperti demam atau pusing.


Jangan terbiasa menunda-nunda hal yang hal yang penting terlebih ini urusannya dengan kesehatan. Segera konsultasikan keluhan-keluhan yang kamu rasakan untuk mendapatkan penanganan yang tepat dan cepat melalui aplikasi SehatQ.

Fitur chat dokter ini tidak hanya untuk membantu mengatasi keluhan kesehatan, namun juga untuk mendampingi pengguna dalam menerapkan pola gaya hidup sehat. Wah serasa punya dokter pribadi kan ya hehee, mantap deh.

2. Booking Dokter

Salah satu hal yang paling tidak mengenakkan adalah ketika ingin periksa ke dokter yang praktek Rumah sakit, sudah jauh-jauh datang namun ternyata dokter yang dituju sudah selesai prakteknya atau malah tidak ada jam praktek. Jadi kesel kan, padahal sudah dibela-belain menerjang kemacetan sepanjang perjalanan. Rugi waktu, tenaga, pikiran, dan tentunya gagal untuk konsultasi ke dokter.

Namun kini tidak lagi, dengan aplikasi SehatQ maka booking dokter akan terasa lebih mudah, efektif dan efisien. Mengapa demikian?

Aplikasi ini mampu menyajikan daftar Rumah sakit yang terdekat dengan lokasi kita serta deretan jadwal dokter yang praktek pada Rumah sakit tersebut. Dengan demikian kita akan mudah melakukan booking dokter pada Rumah sakit tersebut hanya dengan melalui aplikasi SehatQ ini.

Cukup tentukan jadwal booking dokternya dan dapatkan nomor antriannya sehingga kita bisa datang ke tempat menyesuaikan nomor antrian tersebut tanpa harus menunggu antrian yang lama.

Fitur layanan ini tidak hanya berlaku pada Rumah sakit saja namun kita juga bisa booking dokter yang praktek di klinik. Mantap kan.

Cara Menggunakan Aplikasi SehatQ

Untuk dapat menikmati dan memanfaatkan semua layanan yang ada di aplikasi SehatQ sangatlah mudah, kamu hanya perlu memasang aplikasi ini dan membuat akun. Jika kamu sama seperti Kangagos yang menggunakan Android, maka kamu bisa mendapatkan aplikasi resminya dari Google Playstore dan langkah selanjutnya adalah sebagai berikut :



  • Buka aplikasi SehatQ
  • Pilih menu Login yang letaknya disebelah kanan bawah
  • Kamu bisa memilih untuk menggunakan akun Google, akun Facebook, atau bisa juga menggunakan alamat email
  • Dalam hal ini, Kangagos memilih untuk menggunakan email, maka langkahnya adalah mendaftarkan email tersebut melalui menu sign up
  • Selanjutnya lengkapi profil berupa tanggal lahir dan jenis kelamin
  • Selesai.

Iya sudah selesai, dan kamu sudah bisa menggunakan fitur layanan kesehatan yang ada pada aplikasi SehatQ ini. Oiya jangan lewatkan promo-promo menarik yang ada di aplikasi ini ya, kamu bisa memanfaatkan program promo tersebut agar selain tubuh tetap sehat juga kantong juga aman hehee.

Nah sekarang kita sudah bisa dengan mudah mendapatkan akses layanan kesehatan yang keren dan kekinian bersama aplikasi SehatQ untuk menjaga kesehatan tubuh kita dan juga keluarga tercinta. Sudahkah aplikasi ini terpasang di smartphone kamu?