Layanan Internet dari PLN - Tak dinyana bro, PT PLN (Persero) meluncurkan layanan fixed broadband internet berbasis jaringan fiber optik yang disebut dengan Iconnet. Layanan internet ini dijalankan oleh anak usahanya yaitu PT Indonesia Comnets Plus (ICON+).
Dengan demikian maka PLN siap bersaing dengan kompetitor penyedia layanan internet lain yang sudah ada sebelumnya misalnya saja seperti IndiHome milik PT Telkom Indonesia Tbk (Persero), First Media, Biznet, dan lainnya.
Adapun perluasan sayap bisnis PT PLN (Persero) yang meluncurkan layanan internet melalui ICONNET adalah sebagai bentuk dari transformasi perusahaan. Menurut Direktur Utama PLN Zulkifli Zaini, ICONNET akan menjawab kebutuhan dan tuntutan pelanggan yang membutuhkan internet yang cepat, andal, dan sesuai dengan keekonomian masyarakat Indonesia. Kedepannya, diharapkan ICONNET dapat menjadi pemimpin pasar fixed broadband internet di Indonesia. Silahkan baca juga harga paket internet 5G Telkomsel.
Meningkatnya jumlah pengguna fixed broadband internet di Indonesia pada 2020 meningkat dari 12 persen menjadi 15 persen menjadi alasan ICONNET untuk ambil bagian dan turut berkontribusi menyediakan layanan internet fiber optic.
"PLN membangun jaringan listrik hingga ke seluruh pelosok negeri yang akan kami ekspansi dengan jaringan internet. Ke depan, tentunya di mana ada listrik, di situ ada ICONNET," ujar Zulkifli.
Harga Paket Internet ICONNET
Untuk bisa menikmati layanan internet dari anak perusahaan PLN, biaya yang dibebankan adalah mulai dari Rp 185 ribu per bulan. Dengan membeli paket internet dan berlangganan layanan internet PLN ini, maka kamu bisa berinternet dengan kuota yang tak terbatas (unlimited quota).
Selama masa promo berlangsung, calon pelanggan dibebaskan dari biaya instalasi yang sebesar Rp 250 ribu. Adapun pilihan paket internet ICONNET selengkapnya adalah sebagai berikut :
- Iconnet 10 : biaya langganan Rp 185 ribu per bulan, pelanggan bisa menikmati internet dengan kecepatan hingga 10 Mbps dan kuota tak terbatas (unlimited quota)
- Iconnet 20 : biaya langganan Rp 207 ribu per bulan, pelanggan bisa menikmati internet dengan kecepatan hingga 20 Mbps dan kuota tak terbatas (unlimited quota)
- Iconnet 50 : biaya langganan Rp 297 ribu per bulan, pelanggan bisa menikmati internet dengan kecepatan hingga 50 Mbps dan kuota tak terbatas (unlimited quota)
- Iconnet 100 : biaya langganan Rp 427 ribu per bulan, pelanggan bisa menikmati internet dengan kecepatan hingga 100 Mbps dan kuota tak terbatas (unlimited quota)
Keunggulan ICONNET
Dengan pesatnya perkembangan teknologi mempengaruhi berbagai aspek kehidupan kita yang semakin bergantung pada Internet. ICONNET berkomitmen untuk terus memberikan layanan yang terbaik baik secara kualitas maupun kecepatan, baik untuk keperluan internet rumahan, kantor maupun tempat-tempat lainnya. Adapun keunggulan ICONNET antara lain :
- Reliable, ICONNET memiliki kecepatan internet yang tinggi dan stabil karena menggunakan jaringan Fiber
- Affordable, Koneksi ICONNET sangat stabil karena menggunakan jaringan fiber optic yang tercanggih
- Unlimited, ICONNET saat ini mempunyai coverage area yang paling luas jangkauannya
Cara Berlangganan Internet ICONNET
Gimana bro, tertarik untuk berlangganan paket internet dari ICONNET-nya PLN? Jika demikian langkah yang harus kamu lakukan adalah mendaftar terlebih dahulu, bisa melalui PLN Mobile Apps atau juga bisa dengan mengunjungi situs resmi www.iconnet.co.id.
Jika pilihan kamu adalah mendaftar melalui situs resmi, langkah selanjutnya adalah memilih paket internet yang kamu inginkan.
- kemudian diarahkan ke menu "Pilih Layanan"
- pilihlah menu "pasang baru"
- Selanjutnya isi formulir pendaftaran yang berisi :
- Nama
- Alamat email
- Nomor ID pelanggan PLN
- Nomor handphone
- Nomor KTP
- Coverage Area
- Alamat tempat pemasangan internet
- Titik koordinat
- Pilihan paket Iconnet
Untuk informasi lebih lanjut terkait layanan ICONNET, kamu bisa menghubungi ICONNET melalui :
- sambungan telepon 150678
- WhatsApp 081112002123
- email Iconnet@iconpln.co.id
Oke bro, jika tertarik menikmati layanan internet ICONNET dari PLN dan area kamu terjangkau layanannya, ga ada salahnya untuk segera mendaftar mumpung masih ada promo bebas biaya instalasi.