Rabu, Juni 02, 2021

Inilah Harga Paket 5G Telkomsel

Hallo bro, tentu sudah tahu kan bahwa di Indonesia kini sudah ada layanan jaringan 5G? Yup, Telkomsel menjadi operator seluler pertama di Indonesia yang menggelar layanan 5G untuk tujuan komersil setelah mendapatkan Surat Keterangan Laik Operasional dari Ditjen PPI, Kementerian Komunikasi dan Informatika.

Meskipun saat ini layanan 5G dari Telkomsel ini belum merata di seluruh Indonesia, namun tentunya layanan ini tidak akan berhenti di sini saja. jika kamu tidak sabar untuk segera bisa mendapatkan pengalaman menikmati jaringan 5G Telkomsel ini, perlu mengetahui area yang sudah tercover yaitu :

1. Cluster Residensial

  • Alam Sutera, Banten
  • Bumi Serpong Damai, Banten
  • Kelapa Gading, DKI Jakarta
  • Pantai Indah Kapuk, DKI Jakarta
  • Pondok Indah, DKI Jakarta
  • Widya Chandra, DKI Jakarta

2. Hotspot 5G

  • GraPARI Merah Putih - Medan
  • GraPARI Batam Center - Kepulauan Riau
  • GraPARI Terminal 3 Bandara Soekarno Hatta - Jakarta
  • Institut Teknologi Bandung - Bandung
  • Telkom University- Bandung
  • GraPARI Solo - Solo
  • GraPARI Pemuda - Surabaya
  • GraPARI Renon - Denpasar
  • GraPARI Mal Balikpapan Baru - Balikpapan
  • GraPARI Pettarani - Makassar

Sedangkan area lain yang akan segera menyusul untuk bisa mendapatkan layanan 5G Telkomsel adalah Batam, Medan, Solo, Bandung, Surabaya, Makassar, Denpasar, dan Balikpapan. Selain coverage area, hal yang perlu diperhatikan untuk bisa menikmati layanan jaringan 5G dari Telkomsel adalah jenis kartu sim yang digunakan.

Jika kamu berada di area yang sudah dijangkau jaringan 5G Telkomsel dan sudah memakai kartu berjenis 4G alias USIM, kamu bisa langsung mengakses jaringan tersebut tanpa perlu mengganti fisik kartu SIM. Namun, jika kartu yang kamu gunakan masih 3G, maka kamu harus menggantinya terlebih dahulu ke kartu 4G.

Selain hal tersebut di atas, smartphone yang kamu gunakan tentunya juga sudah mendukung kemampuan 5G ya bro. Namun tidak semua smartphone 5G yang beredar di Indonesia bisa digunakan untuk menangkap jaringan 5G Telkomsel. Untuk detilnya kamu bisa simak smartphone 5G yang support jaringan 5G Telkomsel.



Harga paket data 5G Telkomsel

Telkomsel 5G menawarkan kesempatan dan pengalaman baru dalam menjelajah internet dengan jaringan tercepat 5G Telkomsel. Telkomsel Hyper 5G sekarang telah hadir dengan menawarkan :

  • Buka wawasan dan jelajahi dunia dengan Augmented Reality
  • Nikmati konser dari mana pun lewat Virtual Reality
  • Download video 4K tanpa menunggu lama
  • Nikmati pengalaman gaming ultra responsive dan tanpa gangguan
  • Rasakan pengalaman video call ultra lancar dan berkualitas
  • Bagikan momen terbaik tanpa gangguan di mana pun

Dengan koneksi data lebih cepat untuk keperluan download maupun streaming menjadikan aktifitas tersebut menjadi lebih lancar. Koneksi internet juga terasa lebih responsif karena latency yang dihasilkan begitu rendah. Kira-kira berapa harga paket 5G Telkomsel ya? Yuk kita simak :

1. Early Bird 5G

Di awal peluncuran layanan 5G, Telkomsel menawarkan paket data internet Early Bird 5G seharga Rp 26.000 dengan kuota data sebesar 126 GB dengan kecepatan transfer data internet mencapai kisaran 700 Mbps. Paket ini bisa di beli melalui aplikasi MyTelkomsel. Namun hanya pelanggan tertentu saja yang bisa membeli paket tersebut karena paket Early Bird 5G Telkomsel ini menggunakan sistem undangan. Silahkan baca juga layanan internet dari PLN.

Siapa saja pelanggan Telkomsel yang mendapatkan undangan untuk bisa membeli paket Early Bird 5G ini? Dalam hal ini pihak Telkomsel tidak menjelaskan secara detil ya. Silahkan baca juga saat yang tepat untuk ganti smartphone.

2. Paket 5G modem Orbit

Jangan berkcil hati ya jika kamu tidak mendapatkan undangan Early Bird 5G, karena Telkomsel juga menyediakan paket untuk pelanggan lainnya yang memiliki dan meggunakan perangkat Modem Orbit (Huawei 5G CPE Pro 2). Untuk harga paket datanya adalah sebagai berikut:

  • Harga paket data untuk 3 bulan pertama :
    • kuota 100 GB, masa aktif 30 hari : Rp 130.000
    • kuota 500 GB, masa aktif 30 hari : Rp 500.000
    • kuota 1000 GB, masa aktif 30 hari : Rp 900.000
  • Harga paket data setelah 3 bulan:
    • kuota 60 GB, masa aktif 30 hari : Rp 130.000
    • kuota 350 GB, masa aktif 30 hari : Rp 500.000
    • kuota 650 GB, masa aktif 30 hari : Rp 900.000