Rabu, April 18, 2018

Solusi Praktis Aplikasi BebasBayar Sebagai Fintech Terbaik Indonesia

Aplikasi BebasBayar - Berbahagialah bagi orang-orang yang mempunyai kesempatan untuk bisa menikmati sebuah jaman dimana perkembangan teknologi melaju begitu pesatnya, seperti jaman saat ini. Sahabat Kangagos, salah satu contoh nyata adalah dimana kita semua bisa merasakan mudahnya komunikasi berkat kemajuan teknologi.

Lalu, apakah kemajuan teknologi ini juga berpengaruh terhadap peradaban dan pola perilaku manusia didalamnya? Jawabannya tentu pasti sangat berpengaruh. Sebut saja orang-orang di jaman sekarang lebih tertarik dengan belanja online daripada harus mendatangi toko-toko atau mall.

Online shop bermunculan bak jamur di musim penghujan dengan segala ragam barang yang ditawarkan. Bisnis secara konvensional telah bergerak berubah ke bisnis modern.

Tidak hanya produk fisik saja yang bisa di beli melalui online seperti baju, sepatu, smartphone, dan lainnya. Karena produk-produk seperti pulsa, kuota internet, token listrik juga bisa di dapatkan melalui media internet dengan mudah.

Jika sebelumnya kita membeli pulsa handphone secara konvensional dengan mendatangi konter-konter, jaman sekarang kita bisa melakukan top up pulsa dimana saja dan kapan saja. Lantas, bagaimana cara membayarnya?

Inilah salah satu bentuk kemajuan teknologi yang bisa kita rasakan dampaknya. Untuk membayar barang-barang atau produk lainnya secara online kita bisa membayar melalui transfer ATM atau gerai-gerai yang ditunjuk. Hmmm, berarti harus keluar rumah juga ya untuk membayarnya melalui ATM?

Betul. Namun jika sahabat Kangagos tidak mau repot seperti itu, sahabat bisa memanfaatkan Aplikasi Bebasbayar yang merupakan aplikasi fintech terbaik Indonesia. Dengan aplikasi Bebasbayar, belanja dan bayar apa saja bisa dari rumah.

Biar tidak penasaran, Kangagos akan membahasnya satu per satu. Jadi tetap teruskan membaca artikel ini ya..

Apa FinTech Itu?

Jika bicara mengenai bisnis online yang biasanya terpikirkan adalah jualan melalui media internet atau biasa di kenal dengan nama online shop / toko online. Tidak harus membuat blog atau website, karena bisa memanfaatkan beragam sosial media dan juga marketplace sebagai media promosi. GRATIS.

FinTech adalah salah satu start up yang sedang menggeliat dewasa ini yang merupakan inovasi atau pengembangan pada bidang jasa layanan keuangan. Sasaran dari Perusahaan FinTech ini bisa segment ritel (Business to Consumer) dan juga segmen perusahaan (Business to Business).

Kemunculan FinTech ini mempunyai tujuan untuk mempermudah orang dalam mengakses atau mendapatkan informasi seputar keuangan, baik itu produk keuangan, proses transaksi, maupun infomasi keuangan lainnya.

Jika masih bingung mengenai apa itu FinTech, berikut adalah contoh-contoh bisnis yang berada dalam koridor FinTech, yaitu :

  • Proses pembayaran / transaksi
  • Pembiayaan
  • Proses jual beli saham
  • Transfer uang atau transfer dana
  • Pinjaman uang
  • Perencanaan keuangan pribadi
  • Investasi ritel
  • Perbankan ritel
  • Literasi pendidikan
  • Dan lain sebagainya.

Apa itu Aplikasi BebasBayar?

BebasBayar adalah sebuah solusi praktis untuk memenuhi segala kebutuhan dan pembayaran tagihan bulanan dengan mudah dan menguntungkan. Jadi hanya dengan sebuah aplikasi bernama BebasBayar kita bisa memenuhi kebutuhan kita seperti membeli pulsa, membayar tagihan listrik, telepon, PDAM, tagihan pacsabayar dengan praktis. Bagi pengguna smartphone Android, Aplikasi Bebasbayar bisa langsung ditemukan pada Playstore.


Bukan itu saja karena dengan melakukan transaksi pada aplikasi BebasBayar maka akan mendapatkan cashback secara langsung. Makin untung bukan? Semua pembayaran-pembayaran tersebut bisa dilakukan hanya dengan mengisi saldo terlebih dahulu atau biasa di sebut top up.

Kita sebagai pengguna aplikasi BebasBayar juga dimudahkan dalam urusan top up saldo ini karena bisa dilakukan di ATM dengan beragam macam pilihan bank yaitu BCA, Mandiri, BRI, dan BNI.

Amankah bertansaksi menggunakan Aplikasi BebasBayar?

Aplikasi Bebasbayar, 100% asli Indonesia memberikan jaminan keamanan baik keamanan informasi pengguna maupun keamanan transaksi, sesuai dengan sertifikat ISO 27001 dan PCI DSS. Jadi transaksi menggunakan aplikasi Bebasbayar jelas jadi nyaman dan aman.

Sehingga bukan tanpa alasan jika memutuskan memilih aplikasi Bebasbayar untuk memenuhi kebutuhan transaksi dan pembayaran. Dan alasan-alasan yang kuat untuk menggunakan aplikasi Bebasbayar adalah sebagai berikut :

  • Pendaftaran akun gratis
  • Layanan pembayaran terlengkap di Indoneisa
  • Bisa memperoleh cashback di setiap transaksi pembayaran
  • Pembayaran rutin bulanan menjadi lebih mudah, tanpa perlu repot antri
  • Transaksi dapat dilakukan kapan saja dan dimana saja
  • Tersedia fitur dan fasilitas pembayaran otomatis untuk menghindari lupa bayar
  • Mudah digunakan baik melalui Aplikasi Mobile, laptop, whatsapp, atau melalui SMS
  • Layanan transaksi 24 Jam NonStop 7 hari seminggu (24/7)

BebasBayar Aplikasi Fintech Terbaik Indonesia

Fitur layanan dari Bebasbayar ini terbilang lengkap, dengan aplikasi Bebasbayar bayar dan beli apa saja menjadi lebih mudah. Sebagai aplikasi Fintech terbaik Indonesia, Bebasbayar menjamin keamanan dan kenyamanan dalam bertransaksi bagi para penggunanya. Dan yang bisa dilakukan dengan aplikasi Bebasbayar ini adalah sebagai berikut :

1. Pembelian Pulsa dan Paket Data Internet

Aplikasi Bebasbayar menyediakan pulsa dan juga paket data internet dengan harga termurah untuk semua provider yang ada di Indonesia.

2. Bayar Tagihan PLN dan Token PLN

Ribet saat akan membayar tagihan PLN? Kini tidak lagi, dengan menggunakan aplikasi Bebasbayar bisa untuk membayar tagihan PLN maupun untuk pembelian token pulsa listrik kapan saja dan dimana saja. Dan dari transaksi ini akan mendapatkan cashback di setiap transaksinya.

3. Bayar Tagihan PDAM

Pembayaran tagihan PLN dan PDAM adalah merupakan tagihan rutin tiap bulan. Seperti pembayaran tagihan PLN, aplikasi Bebasbayar juga bisa digunakan untuk membayar tagihan PDAM yang sudah banyak mencakup area di wilayah Indonesia.

4. Pembayaran BPJS

Untuk lebih mensukseskan asuransi dari pemerintah yaitu BPJS, baik BPJS kesehatan maupun BPJS ketenagakerjaan juga bisa dibayarkan melalui aplikasi Bebasbayar.

5. Pembayaran Asuransi

Tidak hanya asuransi BPJS saja yang bisa di bayar melalui aplikasi Bebasbayar, karena aplikasi ini juga dapat untuk membayar asuransi lainnya seperti asuransi kesehatan CAR, Jiwasraya, Tokio Marine, asuransi perjalanan Equity, serta asuransi kebakaran Bintang.

6. Pemesanan Tiket Kereta Api dan Pesawat

Nah bagi yang suka travelling atau membutuhkan transportasi pesawat, kereta api, atau railink juga bisa melakukan pemesanan tiket sendiri menggunakan aplikasi Bebasbayar. Transaksi pemesanan tiket ini berkesempatan untuk mendapatkan harga termurah lho.

7. Pembelian Voucher Game Online

Apakah sahabat Kangagos di sini penggemar game online? Kalau demikian berarti aplikasi Bebasbayar ini cocok untuk segera di pasang di smartphone masing-masing. Karena aplikasi ini menyediakan beragam kebutuhan para gamer, seperti Voucher Google Play, Gamescool, Garena Shells, iTunes Voucher, Steam Gift Card, Steam Wallet, Unipin, Megaxus dan lainnya.

8. Pembayaran Tagihan TV Kabel

Tidak luput juga dari layanan aplikasi Bebasbayar yaitu bisa untuk membayar tagihan TV kabel seperti Big TV, Genflix, Indovision, K Vision, Nexmedia, Orange TV, Skynindo, Telkomvision, dan YesTV.

9. Layanan Pembayaran Lainnya

Untuk melengkapi kebutuhan penggunanya, aplikasi Bebasbayar juga menyediakan fitur pembayaran seperti pembayaran Zakat, telkom, Indihome, kartu kredit, telepon pascabayar, cicilan seperti Adira, BAF Auto Finance, FIF, Wom Finance dan masih banyak lagi yang lainnya.

10. Fitur Belanja

Fitur belanja ini merupakan fitur terbaru yang disediakan oleh aplikasi Bebasbayar. Jadi sekarang aplikasi Bebasbayar bisa digunakan juga untuk belanja online. Tidak ketinggalan juga beragam promo-promo menarik juga dimunculkan untuk memenuhi beragam kebutuhan harian. Silahkan baca juga kelebihan Xiaomi Mi Band 4.

Kesimpulan

Kangagos pribadi menggunakan aplikasi Bebasbayar sebagai aplikasi FinTech terbaik Indonesia untuk membayar tagihan rutin bulanan seperti membayar tagihan PLN, tagihan operator selular pascabayar, membayar PDAM, dan untuk membeli pulsa nomor prabayar.

Secara pribadi, Saya merasakan dengan menggunakan aplikasi Bebasbayar, semua kebutuhan dan pembayaran jadi lebih mudah dan yang penting bisa dilakukan dimana saja dan kapan saja. Misalnya untuk membayar tagihan listrik dan PDAM, Saya tidak perlu lagi beranjak keluar rumah untuk menuju ATM. Semuanya bisa dilakukan hanya dari aplikasi Bebasbayar lho…

Oiya, jika ingin dimudahkan sekali lagi oleh aplikasi Bebasbayar ini maka transaksi-transaksi rutin seperti tagihan listrik, tagihan PDAM, tagihan leasing, pembayaran asuransi, dan lain-lain dapat di buat menjadi pembayaran otomatis. Dengan demikian kita sebagai pengguna tidak takut lagi melakukan pembayaran yang melebihi jatuh tempo berkat aplikasi Bebasbayar, aplikasi Fintech terbaik 100% asli Indonesia.

Belum pasang aplikasi Bebasbayar di smartphone? Buruan pasang aplikasinya ya biar segera bisa merasakan kemudahan dan keuntungan dari aplikasi Bebasbayar. Untuk OS Android bisa mendapatkan aplikasinya di BebasBayar Playstore. GRATIS..!