Jumat, Maret 10, 2017

Dapatkan Penghasilan Dengan Menjadi Kontributor Artikel


Dapatkan Penghasilan Dengan Menjadi Kontributor Artikel - Dengan menerbitkan artikel saja bisa mendapatkan penghasilan? Serius? Ah yang bener? Masa sih? Benar, ada beberapa situs yang bisa dimanfaatkan untuk menuangkan tulisan dan ide-ide yang ada di kepala.

Daripada di pendam saja malah jadi jerawat, mending diterbitkan saja artikelnya. Di samping itu juga bisa mendapatkan uang sebagai penghasilan. Semakin banyak artikel yang diterbitkan, maka semakin banyak juga uang yang bisa didapatkan. Menarik kan.

Tentunya kabar ini sangat menyenangkan terutama bagi temans yang suka atau hobi menulis. Iya, menulis tentang apa saja yang penting mempunyai manfaat bagi banyak orang, bisa menginspirasi banyak orang, dan bisa dipertanggungjawabkan. dan yang perlu di ingat adalah jangan membuat artikel tentang berita hoax ya. Bahaya. Baca juga cara mendapatkan uang hanya dengan menjawab survey saja.

Dapatkan Penghasilan Dengan Menjadi Kontributor Artikel

Ada beberapa situs yang membuka peluang untuk sahabat Kangagos yang hobi membuat artikel. Sangat disayangkan jika artikel tersebut sangat bermanfaat bagi orang lain, mengapa harus disimpan sendiri?

Alangkah baiknya jika artikel tersebut di share pada tempat yang tepat. Selain berbagi manfaat dengan orang lain, juga bisa mendapatkan uang dari artikel tersebut. Berikut adalah beberapa situs yang membayar kontributor artikel, yaitu :

1. Babe News

Pastinya dari namanya sudah tidak asing lagi, terlebih bagi pengguna gadget atau smartphone. Karena aplikasi Babe News ini menjadi salah satu aplikasi favorit di Android. Artikel yang di tayangkan juga sangat bermanfaat dan juga tersedia banyak kategori.


Nah, kini Babe News membuka kesempatan bagi semua orang yang ingin berkontribusi menjadi penulis di Babe News. Tidak secara cuma-cuma, karena Babe News akan memberikan imbalan berupa uang. Bagaimana caranya? Simak terus ya.

Cara menjadi bagian dari nama besar Babe News sebagai kontributor tulisan atau artikel sangatlah mudah dan prosesnya cepat tidak berbelit-belit. Langkahnya adalah sebagai berikut :

Langsung saja menuju halaman https://nulis.babe.news/

  • Setelah terbuka, pilihlah opsi Daftar Jadi Penulis
  • Proses pendaftaran ini bisa dengan menggunakan Facebook atau dengan akun Google+. Keduanya sama saja, pilihlah salah satu saja ya. Kemudian isilah data yang diperlukan, jangan sapai ada yang terlewat ya
  • Jika menggunakan email, silahkan cek inbox email untuk melakukan konfirmasi
  • Jika sudah, maka selanjutnya akan terbuka dashboard akun Babe News kita.
  • Proses pendaftaran selesai.

Jangan lupa untuk melakukan update data diri ya termasuk pasang foto profil agar orang lain bisa mengenali. Selanjutnya bisa langsung buka draft untuk mulai membuat artikel. Baca juga cara menjadi publisher accesstrade.

2. Vebma

Sama seperti di Babe News, Berikutnya tempat menulis yang bisa mendatangkan penghasilan adalah Vebma. Dengan menjadi kontributor penulis artikel di Vebma, maka akan berkesempatan mendapatkan penghasilan yang besar dan tidak dibatasi. Satu artikel dihargai 10 ribu rupiah. Sangat besar kan.


Tertarik untuk menulis di Vebma? Kalau tertarik mengapa masih menunggu lama-lama, begini caranya :

  • Langsung saja menuju ke halaman https://www.vebma.com/
  • Selanjutnya pilih menu buat artikel. Kalau belum memiliki akun silahkan melakukan pendaftaran terlebih dahulu. Baca Juga Cara Menghasilkan Uang Dari Aplikasi Android.
  • Untuk pertama kali, silahkan masuk dengan menggunakan akun Facebook.
  • Jika sudah selesai, maka akun Vebma sudah berhasil di buat. Selanjutnya tinggal mempersiapkan artikel yang akan di muat di Vebma.com.

Sedikit tips untuk sukses menjadi kontributor penulis, buatlah artikel yang berkualitas dan unik, hindari tulisan hasil copas dari blog lain, berilah manfaat bagi orang lain pada artikel yang di buat. Demikian artikel tentang Dapatkan Penghasilan Dengan Menjadi Kontributor Artikel. Selamat menulis.